Spesifikasi dan Harga Gadget Terbaru

Spesifikasi dan Harga HTC Desire 616, Octa Core Android

Advertisement

HTC Desire 616 akhirnya resmi dikenalkan oleh HTC beberapa waktu yang lalu di negara asalnya, China. Smartphone android ini dikabarkan memiliki spesifikasi yang mumpuni, selain itu fitur-fitur yang dimiliki perangkat ini juga terbilang menarik. Tak hanya itu saja, banderol harganya juga cukup sebanding dengan spesifikasi yang dimilikinya, berikut adalah spesifikasi dan harga HTC Desire 616.

HTC Desire 616

 
HTC Desire 616
HTC Desire 616

Spesifikasi HTC Desire 616 diantaranya ialah ditopang oleh prosesor Octa Core berkecepatan 1,4 Ghz yang didukung dengan Chipset MediaTek MT6592. Smartphone ini mengandalkan kartu grafis Mali-450MP4 yang sanggup menghasilkan kualitas grafis yang baik, disektor ruang penyimpanannya, smartphone ini dibekali dengan memori RAM berkapasitas 1 GB dan memori internal berkapasitas 4 GB yang dapat diekspan hingga 32 GB melalui slot microSD didalamnya.

HTC Desire 616 mengusung layar sentuh berukuran 5 inci yang mampu menghasilkan resolusi HD hingga 1280 x 720 piksel. Smartphone ini mengadopsi teknologi layar IPS ( In-Plane-Switching ) yang diklaim mampu menghasilkan gambar berkualitas apik. Smartphone ini memiliki ukuran dimensi seluas 142 x 71.9 x 9.15 mm dan bobot seberat 150 gram, tentunya dengan ukurannya yang kecil ditambah bobotnya yang ringan membuat perangkat ini nyaman digenggam.

Smartphone ini berjalan diatas sistem operasi Android Jelly bean 4.2 dengan tampilan UI ( User-Interface ) Sense UI yang dikembangkan oleh HTC. Smartphone android ini dilengkapi dengan fitur konektivitas seperti Bluetooth 4.0, microUSB, Wi-Fi 802,11 b/g/n, GPS, Dual SIM, dan 3G HSPA+. Fitur konektivitas yang dimiliki perangkat ini cukup lengkap sehingga cukup mendukung bagi pengguna yang memiliki mobilitas tinggi pada penggunaan perangkatnya.

Perangkat ini juga ditanami dengan fitur dual kamera dengan resolusi yang cukup canggih, kamera utama smartphone ini memiliki resolusi 8 megapiksel lengkap dengan LED flash, autofocus, BSI Sensor, dan mampu menghasilkan video beresolusi 1080p, sedangkan kamera sekundernya memiliki resolusi 2 megapiksel saja, meskipun begitu kamera sekunder yang dimiliki perangkat ini mampu menghasilkan video hingga resoluis 720 piksel.

Smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur HTC BlinkFeed, sementara itu penyuplai daya listrik smartphone android ini adalah sebuah baterai berkapasitas 2.000 mAh.

Spesifikasi HTC Desire 616

General
Jaringan
Dual SIM GSM
2G: GSM 900 / 1800 / 1900
3G: HSDPA 900 / 2100



Diumumkan
2014

Prosesor
MT6592 Octa Core Processor 1.4 GHz

Warna
Pilihan Warna
Grey, White

Ukuran
Dimensi
142 x 71.9 x 9.15 mm
Berat
150 gram

Display
Tipe
IPS Kapasitif

Ukuran
5 inci

Resolusi
HD 1280 x 720 piksel

Memori
RAM
1 GB

Internal Memori
4 GB

Expansions
microSD up to 32 GB

Kamera
Utama
8 MP

Sekunder
2 MP ( 720p video recording )

Fitur
LED Flash, autofocus, 1080p video recording @30fps

Konektivitas
Wi-Fi
Yes, 802,11 b/g/n @2,4 Ghz

Bluetooth
Yes, 4.0

GPS
Yes, A-GPS

Lainnya
GPRS, EDGE, 3.5G, HSDPA, USB OTG, microUSB

Software
Sistem Operasi
Android Jelly Bean4.2

Baterai
Kapastias
Li-lon 2.000 mAh

Harga HTC Desire 616

Smartphone android ini akan segera melenggang ke pasar smartphone global dengan banderol harga USD 289, atau bila dirupiahkan setara dengan Rp. 3 jutaan perunitnya. Smartphone ini akan meluncur lebih dulu di Asia utara, Asia selatan, China, dan Russia. Semoga informasi mengenai Spesifikasi dan Harga HTC Desire 616, Octa Core Android bermanfaat.

Spesifikasi dan Harga HTC Desire 616, Octa Core Android Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown