Spesifikasi dan Harga Gadget Terbaru

Harga dan Spesifikasi Sony Xperia E1 Terbaru 2014

Advertisement

Salah satu produk smartphone android dari Sony yang telah memasuki pasar gadget lokal adalah Sony Xperia E1. Smartphone ini hadir dalam dua varian yang berbeda, yakni untuk varian pertama hanya memiliki satu slot SIM card saja, sedangkan untuk varian kedua memiliki dua slot SIM card. Perangkat ini juga memiliki spesifikasi yang terbilang gahar, selain itu fitur yang dibenamkan juga cukup menarik. Berikut ulasan singkat mengenai spesifikasi dan harga Sony Xperia E1.

Sony Xperia E1

Sony Xperia E1
Sony Xperia E1
Spesifikasi Sony Xperia E1 ini diantaranya ialah memiliki layar sentuh berukuran 4 inci jenis TFT kapasitif yang mampu menghasilkan resolusi hingga 480 x 800 piksel atau setara dengan VGA. Layar smartphone ini cukup tangguh karena memiliki proteksi Scratc resistant glass, terlebih dengan kerapatan piksel sebesar ~233ppi juga membuat layar perangkat ini mampu menampilkan gambar berkualitas.

Ukuran bodi smartphone ini terbilang kecil, yakni hanya memiliki dimensi seluas 118 x 62.4 x 12 mm dan bobot seberat 120 gram saja. Tentunya ukurannya yang kecil cukup memudahkan pengguna dalam mengoperasikan perangkat androidnya ini.

Ponsel pintar ini ditopang oleh ketangguhan prosesor dual core 1,2 GHz ARM Cortex-A7 yang dipadukan dengan ruang penyimpanan berupa RAM berkapasitas 512 MB dan memori internal berkapasitas 4 GB yang dapat diekspan hingga 32 GB melalui keberadaan slot microSD didalamnya.

Sony Xperia E1 berjalan diatas sistem operasi Android Jelly bean 4.3 dan akan segera mendapatkan upgrade ke Android KitKat 4.4.2. Smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur konektivitas seperti Bluetooth versi 4.0 dengan A2DP, Wi-Fi 802,11 b/g/n, Dual SIM card GSM ( varian kedua ), 3G HSPA+, GPS dan microUSB 2.0.

Tak lupa fitur kamera berkekuatan 3,15 megapiksel juga dibenamkan pada smartphone android ini, sayang tak ada pendukung kamera seperti flash LED dan autofocus. Smartphone ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 1.700 mAh jenis Li-lon.

Harga Sony Xperia E1 ini adalah Rp.1.699.000,0 perunitnya. Tertarik untuk memilikinya? Mungkin bila anda kurang menyukai ponsel pintar ini, Acer Z200 bisa menjadi solusinya.

Harga dan Spesifikasi Sony Xperia E1 Terbaru 2014 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown